Wisata Gunung Terindah Di Indonesia yang Cocok Untuk Refreshing

 Indonesia adalah negara yang terletak pada jalur cincin api, hal tersebut membuat negara salah satu yang memiliki gunung terbanyak di dunia. Dari sekian banyak gunung yang berada di Indonesia, beberapa ada gunung yang dijadikan tujuan favorit pendakian.



Gunung-gunung tersebut memiliki pemandangan yang menakjubkan loh sob. Terlebih lagi kita melihat pemandangan tersebut dari atas gunung. Dengan begitu rasa capek kalian akan terbayar setelah melihat pemandangan tersebut. Pemandangan rumput serta pepohonan yang hijau dan dihias dengan awan awan putih menjadi sebuah kenang-kenangan yang tidak dapat dilupakan. Berikut daftar nama gunung-gunung yang wajib kalian kunjungi demi mendapatkan pemandangan yang sangat indah:

1. Gunung Merbabu


Gunung Merbabu ini berada di antara perbatasan Kabupaten Magelang, Boyolali serta Semarang. Gunung Merbabu sendiri menyajikan keindahan berupa padang sabana yang bisa kalian nikmati dari lereng-lereng puncak serta puncak. Gunung Berbabu sendiri memiliki beberapa jalur pendakian

Namun, jalur yang dikenal memiliki view paling indah adalah jalur Selo yang berada di Boyolali. Dengan kalian melewati jalur ini kalian akan disuguhi dengan pemandangan padang sabana serta gunung merapi yang akan membuat rasa lelah kita hilang loh sob. 

Gunung Merbabu sendiri memiliki tiga puncak tertinggi yakni Kenteng Songo, Trianggulasi, serta Syarif.

2. Gunung Penanggungan 


Gunung yang tingginya 1.653 meter diatas permukaan laut ini terletak di Provinsi Jawa Timur. Kalian perlu waktu sekitar 4 jam jika ingin sampai kepuncak dari gunung ini. Tapi tenang sob, dengan pemandangan yang indah capek yang kalian rasa akan hilang.

Selain menyajikan pemandangan yang indah, kalian juga akan melihat candi-candi tua peninggalan sejarah. Jika kalian ingin mendaki gunung penanggungan kalian harus berhati-hati, karena gunung ini memiliki kemiringan hingga 65 derajat.

3. Gunung Papandayan


Gunung Papandayan sendiri adlaah gunung yang memiliki keindahan padang bunga edelweis. Di gunung papandayan merupakan tempat dimana bunga-bunga edelweis tumbuh dan memamerkan keindahannya dikenal dengan Tegal Alun. Yang dimana Suryakencana dan Mandalawangi, Tegal Alun juga merupakan salah satu tempat terbaik di Indonesia untuk melihat kumpulan bunga edelweis.

Gunung ini terletak di Kabupaten Garut. Terlebih lagi, gunung ini juga dikenal memiliki beberapa kawah yang dapat kalian jumpai saat mendaki gunung papandayan.

4. Gunung Bromo


Gunung Bromo sendiri merupakan salah satu destinasi wisata unggulan yang berada di Provinsi Jawa Timur. Hal tersebut disebabkan karena pemandangan yang sangat indah, dengan begitu wisata ini cocok untuk dipromosikan secara luas. Lokasi yang berada di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Disini kalian bisa menikmati sunrise yang sangat cantik karena kalian bisa melihat rangkaian puncak-puncak gunung disekitar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Tak hanya disitu, Gunung Bromo juga dikenal dengan gumul pasirnya yang sangat luas dan kawah yang bisa kalian capai dengan menaiki anak tangga. 

5. Gunung Ijen


Gunung ini terletak di Provinsi Jawa Timur loh sob. Jika kalian mendaki gunung ijen, kalian akan disajikan dengan panorama blue fire yang hanya 2 di dunia!. Selain digunung ijen, blue fire satunya lagi berada di negara Islandia. Keren bukan sob?

6. Gunung Pulosari


Gunung yang satu ini merupakan gunung berapi yang masih aktif loh sob. Gunung ini terletak di Pandeglang, Provinsi Banten dan memiliki ketinggian 1.346 meter diatas permukaan laut. Disini kalian bisa menikmati panorama hutan yang indah dengan berbagai jenis tumbuhan beraneka ragam loh sob.

Sekian dari artikel ini, semoga bermanfaat untuk kalian semua yang membaca artikel ini. Dan tetep stay safe dan mematuhi protokol. Semoga informasi yang sedikit ini bisa menginspirasi bagi kalian yang mau mendaki gunung.

0 Comments:

Definition List

InkaStory
Buy this theme

top navigation

Buy this theme

Ads In-Feed

View AllRomance

Text Widget

Sample Text

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit.

Praesent non leo vestibulum, condimentum elit non, venenatis

eros.

Fashion

Travel

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Unordered List

Ads 970x90

Iklan Bawah Artikel

About Me

Author

INKA Story

Responsive Blogger Template.

Popular Posts